Total Pageviews

Translate

sharing

Pembaca dipersilahkan untuk menyalin atau men”copypaste” setiap isi dari Blog ini, dengan atau tanpa mencantumkan Blog ini sebagai sumbernya. Terima kasih

Risiko Mengonsumsi Suplemen Berlebihan?

KONSUMSI suplemen berbahan herbal mungkin menjadi pilihan bagi mereka yang ingin terlihat sehat dan bugar. Namun dalam sebuah penelitian disebutkan,
penggunaan suplemen sebenarnya bisa menjadi bmerang jika dikombinasikan dengan ragam obat kesehatan lainnya. 

“Suplemen berbahan dasar alami tidak sama dengan suplemen kimia. Jika disatukan mereka justru akan tidak berfungsi. Efek dari suplemen herbal atau makanan dan makanan fungsional seperti minuman energi bisa sulit diprediksi,” papar Catherine Ulbricht, salah seorang apoteker senior di Rumah Sakit Umum Massachusetts. 

Bagi Ulbricht, penggunaan suplemen herbal dan obat kimia dapat menimbulkan risiko yang paling umum seperti sakit kepala, hingga pendarahan. Risiko tersebut tidak berpengaruh terhadap usia dan keluhan penyakit yang diderita sebelumnya. 

Ia menyarankan, konsumsilah suplemen sesuai dengan petunjuk dokter. Olah raga dan mengonsumsi jenis makanan sehat sepatutnya adalah pilihan tepat untuk tetap sehat dan juga bugar. (Timesofindia/*/OL-06) 
sumber: http://www.mediaindonesia.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes